Kemah Bakti Warnai HUT Pramuka Ke-61 Di Selayar
hj
hj
hj
hj
hj
hj
kapolres'
karebaparlementa'

Kemah Bakti Warnai HUT Pramuka Ke-61 Di Selayar

Minggu, 25 September 2022,


SELAYAR.WARTASULSEL.ID-Beberapa Kwartir Ranting Gerakan Pramuka lingkup Kwarcab Kepulauan Selayar turut ambil bagian pada kegiatan Kemah Bakti dalam rangka HUT Gerakan Pramuka Ke-61.

Sebagaimana yang dilaksanakan oleh Kwartir Ranting Bontoharu, Benteng dan Bontomanai dipusatkan di Bumi Perkemahan Suburu Desa Bontotangnga Kec. Bontoharu yang di buka oleh Ka Kwarcab  Gerakan Pramuka Kep. Selayar H. Saiful Arif, SH. Pada kamis 22 September 2022, sedangkan Perkemahan Bakti Gerakan Pramuka Kwarran  Bontomate'ne yang diketua Tajuddin, S.Pd. dipusatkan  di Lapangan Pemuda Tana Bau Desa Tamalanrea Kec. Bontomate'ne  dibuka oleh Ka Kwarcab Gerakan Pramuka Kep. Selayar pada Jum'at 23 September 2022.

Dalam pantauan media ini perkemahan bakti diikuti oleh gugus depan pangkalan SD/MI, SMP/MTs, di wilayah masing masing  SMA/SMK/MA se Kabupaten Kep. Selayar.

Kegiatan selama perkemahan di isi lomba tekpram, lomba tata upacara Pramuka masing masing golongan, serta aksi bakti sosial "Pantai Bersih"

Perkemahan direncanakan berlangsung hingga tanggal 25 September 2022 setelah Upacara Apel Besar dalam rangkaian Peringatan HUT Gerakan Pramuka Ke-61 tahun 2022 Tingkat Kabupaten Kepulauan Selayar.

*QMH.NALA*
loading...

TerPopuler