PALOPO. WARTASULSEL. ID- Badan Narkotika Nasional(BNN) Kota Palopo, menggelar Press Rilis, di Kantor BNN Palopo. Rabu, 27 Oktober 2021.
Dalam Press Rilis tersebut, Kepala BNN Kota Palopo, AKBP. Ustim Pangarian, S.E., M.Si, yang didampingi oleh M. Basnur, S.Sos Kasubag Umum BNN Kota Palopo, mengatakan, di tahun 2021 BNN Kota Palopo diberikan target sebanyak 4 (Empat) Laporan Kasus Narkotika (LKN) dan sampai triwulan IV BNN Palopo berhasil mengungkap 5 LKN.
" Berhasil mengungkap 5 LKN, dengan tersangka sebanyak 8 orang dan BB Shabu sebanyak 11.2975 Gram dan tembakau Gorilla sebanyak 3.8929 Gram, " Ujar Kepala BNN Palopo.
Dia Ustim Pangarian, menjelaskan, dari 8 orang tersangka tersebut, 5 orang tersangka telah P21 dan telah diserahkan ke JPU Kejari Palopo.
" 5 orang tersangka telah P21 dan telah diserahkan ke JPU Kejari Palopo. 1 orang berkas perkaranya masih proses penelitian oleh JPU Kejari Palopo, " Jelas Ustim.
Dia menambahkan, sedangkan 2 orang tersangka masih dalam proses sidik.
" 2 orang tersangka masih dalam proses sidik. Kemudian, dari 5 LKN yang berhasil diungkap, 3 LKN diungkap melalui jasa pengiriman yang ada di Kota Palopo, " Imbuhnya.
Olehnya itu, melalui press rilis ini, juga, diharapkan kepada seluruh lapisan masyarakat agar terus aktif kampenye.
" Aktif kampenya WAR ON DRUGS, karena kita, tidak pernah tahu siap lagi yang jadi korban dari Narkotika. Karena Narkotika ini, bisa menyerang siapa saja, " Cetusnya.
Dan bagi penyalahguna yang ingin pulih jangan merasa gengsi/malu melaporkan diri.
" Jangan merasa gengsi/malu melaporkan diri untuk rehabilitasi, " Ungkapnya.
BNN Kota Palopo bertekad untuk terus berupaya melakukan pemutusan jaringan.
" Melakukan pemutusan jaringan peredaran gelap Narkotika, dengan harapan mendapat dukungan dari segala pihak, " Pungkas Ustim Pangarian, dihadapan para awak media, saat menggelar press rilis.
*QMH. Yoga*