Pengkab IPSI Soppeng Gelar Festival "Cule Ogi"
hj
hj
hj
hj
hj
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'

Pengkab IPSI Soppeng Gelar Festival "Cule Ogi"

Sabtu, 05 Juni 2021,


SOPPENG.WARTASULSEL.ID.Pengurus Kabupaten Ikatan Pencak Silat Kabupaten.l Soppeng (Pengkab IPSI Kab.Soppeng) sukses menggelar Festival Pencak Silat "Cule Ogi" di Pelataran Mesjid Raya Kabupaten Soppeng, Sabtu 5 Juni 2021. 

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan penutup dari rangkaian acara IPSI Kabupaten Soppeng yakni Pelatihan Pelatih dan Wasit/Juri pada hari Jumat, dan Seleksi PRA-PORPROV pada hari sabtu pagi sampai sore hari. 

Pada malam puncak, kegiatan festival diisi dengan berbagai jenis acara diantaranya partai final seleksi PRA-PORPROV, lomba seni pencak silat, dan ditutup dengan atraksi oleh para pesilat dari Tapak Suci. 

Usman Nusu selaku Ketua IPSI Soppeng sangat berterima kasih kepada seluruh perguruan yang ada di Kabupaten Soppeng telah ikut berpartisipasi dalam acara tersebut.

 "Saya berterima kasih. Kehadiran para pendekar perguruan pencak silat pada malam ini mengembalikan sumange' kita di pencak silat.Kegiatan ini jenisnya kompetisi, tapi yang terpenting adalah penguatan tali silaturahmi sesama perguruan silat"Ujar Usman Nusu

Selain itu Usman membeberkan prestasi IPSI Soppeng yang selama ini telah di raih. "Kedepan kita akan menghadapi Porda Provinsi di Kabupaten Wajo. IPSI Soppeng selalu di perhitungkan di Sulel.

Paling rendah kita selalu masuk 3 besar bahkan juara umum. Atlit kita sudah banyak menyumbang medali perak bahkan emas di berbagai kejuaraan" Tandasnya

Kegiatan Festival Pencak Silat dihadiri oleh Wakil Bupati Soppeng, Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, Forkopimda dan para pendekar perguruan silat, serta ratusan penonton dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.


*QMH.Indra Mario*
loading...

TerPopuler