Pengukuhan Dan Pelantikan AFK, Ahmad: Penyegaran, Zulkifli: Profesional
hj
hj
hj
hj
hj
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'

Pengukuhan Dan Pelantikan AFK, Ahmad: Penyegaran, Zulkifli: Profesional

Minggu, 17 Oktober 2021,


PALOPO.WARTASULSEL.ID- Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Asosiasi Futsal Kabupaten/Kota (AFK) Palopo Periode 2021-2025, resmi dilantik Ahmad Susanto Ketua Asosiasi Futsal Provinsi Sulawesi Selatan. Minggu, 17 Oktober 2021.

Pelantikan tersebut, dihadiri Ketua KONI Palopo, Ketua AFP Sul-Sel, Sekretaris AFP Sul-Sel, Perwakilan dari Polres Palopo, Ketua PSSI Palopo, Dewan Pembina/Penasehat AFK Palopo.

Ahmad Susanto, mengatakan, bahwa Pelantikan Pengurus Asosiasi Futsal Kota Palopo merupakan bentuk penyegaran organisasi. 

" Merupakan bentuk penyegaran organisasi, sekaligus merupakan momen yang baik untuk melakukan konsolidasi dalam upaya mengembangkan dan meningkatkan kualitas Atlet Futsal khususnya, di Kota Palopo, " Ujar Ahmad Susanto. 

Sementara itu, Zulkifli, S.T., M.Si, yang mewakili Walikota Palopo dalam sambutannya, berterima kasih dan memberikan ucapan selamat kepada pengurus Asosiasi Futsal Kota Palopo yang telah dilantik, 

" Selamat kepada pengurus Asosiasi Futsal yang telah dilantik, " Ucapnya. 

Dia berharap, agar para pengurus Asosiasi Futsal Palopo yang baru, dapat bekerja dengan baik, profesional serta penuh tanggung jawab. 

" Bekerja dengan baik, profesional serta penuh tanggung jawab, dalam membina dan meningkatkan prestasi atlet di cabang olahraga futsal, sehingga, ke depan diharapkan mampu mencetak atlet-atlet yang kompeten dan berprestasi lebih baik lagi, " Harapnya. 

Selain itu, selalu disiplin dan selalu mengikuti protokol kesehatan.

" Selalu mengikuti protokol kesehatan (Prokes) dalam bertugas, " Jelas Zulkifli. 

Sedangkan Ketua AFK Hasan Basri Supri, SE. yang baru dilantik, mengatakan, bahwa kepengurusan yang terbentuk berdasarkan hasil kongres.

" Kepengurusan yang terbentuk berdasarkan hasil Kongres AFK Kota Palopo, " Ujar Ketua AFK. 

Ini baru kick off, Kita baru mulai saya berharap kita bisa menjadi acuan dan contoh bagi AFK di tiap Kabupaten maupun Kota.

" Contoh bagi AFK di tiap Kabupaten maupun Kota dan saya berpesan kepada teman-teman, mari berkomitmen bersinergi bersemangat dalam mengemban tugas ini tentunya dengan semangat olahraga dan dedikasi yang tinggi, " Ungkap Hasan. 

Selaku ketua terpilih, ia mengharapkan bantuan dan dukungan kepada semua pihak utamanya dari pemerintah Kabupaten/Kota dan para pencinta olahraga futsal. 

 " Bantuan dan dukungan baik dari pemerintah Kabupaten/Kota dan para pecinta olahraga Futsal, " Cetusnya. 

Hasan Basri Supri, kepada seluruh pengurus yang baru dilantik untuk saling bahu membahu. 

" Untuk saling bahu membahu menjadikan olahraga futsal sebagai olahraga yang populer dan berprestasi, " Pungkas Hasan Basri Supri. 

*QMH. Yoga*
loading...

TerPopuler