Reses Temu Konstituen, Irwan Hamid: Menjaring Aspirasi, Moment Bersilaturahmi
hj
hj
hj
hj
hj
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'
kapolres'

Reses Temu Konstituen, Irwan Hamid: Menjaring Aspirasi, Moment Bersilaturahmi

Selasa, 07 Desember 2021,


PALOPO. WARTASULSEL. ID- Anggota Dewan Provinsi Sulsel Ir. Irwan Hamid, dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa(PKB) laksanakan Reses Temu Konstituen masa sidang satu anggaran tahun 2021-2022, sumber pendanaannya APBD tingkat satu, yang digelar di pelataran Acca Community. Selasa, 7 Desember 2021.

Reses tersebut, Irwan Hamid didampingi Pimpinan Acca Community Andi. Lipu Makkasau dan Zainuddin Kasra, Bawaslu (Ibrahim). 

Sebelum pemaparan oleh Irwan Hamid, Andi. Lipu Makkasau, menyampaikan bahwa kehadiran masyarakat di tempat ini, agar menyampaikan aspirasinya. 

" Menyampaikan aspirasinya, karena Reses anggota Dewan adalah menyerap  aspirasi dari masyarakat, " Ujar Pimpinan Acca Community. 

Sementara itu, Irwan Hamid, Anggota DPR Provinsi Sulsel, memaparkan bahwa reses ini adalah reses pertama di tahun 2021.

" Reses pertama di tahun 2021. Dalam kesempatan ini, bahwa seperti forum ini kita bagaimana menjaring aspirasi masyarakat, " Paparnya. 

Perlu diketahui, karena kewenangan pemerintah ada tiga. 

" Pertama kewenangan Kota, Provinsi dan Pusat, " Cetusnya. 

Dia menambahkan, yang terpenting adalah silaturahmi, karena dengan bersilaturahmi kita bisa saling menyapa, mengisi. 

" Saling menyapa, mengisi dan mungkin ada hal hal kita saling memberitahu karena ini juga adalah bagian dari ibadah, " Imbuhnya. 

Sebagai perwakilan Luwu Raya di Dapil XI khsususnya, di Kota Palopo, ingin terus bersilaturahmi dengan masyarakat. 

" Ingin terus bersilaturahmi dengan masyarakat namun, karena waktu dan jarak jadi, dengan moment seperti ini kita dapat bersilaturahmi, " Jelasnya. 

Tak hanya itu, ia juga, menegaskan bahwa kegiatan kegiatan di DPRD Provinsi Sulsel, disuport oleh Gubernur Sulsel. 

" Disuport oleh Gubernur Sulsel, seperti sosialisasi Nilai nilai kebangsaan dan Konsultasi Publik, " Pungkas Irwan Hamid. 

Di sela sela Reses tersebut, digelar diskusi dan di akhir kegiatan dirangkaikan dengan penyerahan bantuan kepada ibu ibu majelis di Kelurahan Benteng berupa Warles, Kelompok Greenpeace berupa Raket dan Net(Badminton) dan kegiatan itu dipandu oleh Dahyar. 

*QMH. Yoga*
loading...

TerPopuler