Debat Kandidat Pemilihan Ketua OSIS Mts Pondok Pesantren Yasrib Soppeng
simak'
simak'
simak'
bone'
hariguru'
bupati
bupati bone
masmindo

Debat Kandidat Pemilihan Ketua OSIS Mts Pondok Pesantren Yasrib Soppeng

Minggu, 30 Januari 2022,


SOPPENG.WARTASULSEL.ID-Debat Kandidat Pemilihan Ketua Organisasi Intra Sekolah (OSIS) di Mts Pondok Pesantren Yasrib Lapajung, Kabupaten Soppeng, Sulawesi-Selatan berjalan lancar,Sabtu (29/1).


Pimpinan Pondok H.Muh Taslim Basri,Lc yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan,kegiatan ini sangat bermanfaat untuk membekali santri agar mengetahui proses pemilihan yang edukatif dan mampu menjadi warga negara yang demokratis.


“Generasi berkerakter dan berlandaskan nilai-nilai pancasila merupakan generasi muda calon pemimpin di masa depan,” Ungkapnya.

Kata dia,Santri yang menjadi calon ketua dan wakil ketua adalah mereka yang akan mengembang tugas dan amanah,sehingga mereka berkewajiban menjadi teladan dengan budi pekerti yang mulia dan membimbing santri yang lain untuk bermanfaat terhadap sesama.

Ia menambahkan,di pesantren, tidak hanya mempelajari tentang keagamaan.Tapi mengenal nilai-nilai demokrasi dengan cara yang baik dan mempraktekannya juga perlu dipelajari.

Sementara itu,ketua panitia pelaksana Arman Saleh mengatakan, ada 4 Organisasi di MTs yasrib pada tahun ini mengikuti pemilihan yang di adakan oleh Komisi Pemilihan Organisasi (KPO), masing-masing Majelis Perwakilan Kelas (MPK),Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM),Usaha Kesehatan Sekolah (UKS),Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R). Ujarnya

Ada beberapa tahapan yang dilalui oleh para kandidat kata Arman, mulai tahap pendaftaran,tahap seleksi (berkas dan  syarat lainya dari KPO),tahap penetapan calon,
tahap sosialisasi (kampanye),
tahap debat visi misi Paslon,
tahap pemungutan suara dengan menggunakn aplikasi Google Forms Tahap Pelantikan dan  Serah Terima jabatan.Kata Arman.

Dalam pelaksanaan debat ini hadir sebagai panelis Drs.Sudirman, M.Pd. (Pengawas Pembina), Dra.Hj.Harnis,M.Pd.(Pengawas Penmad),Hafsah,S.Sos.(Wakil ketua komite),Km.Satturi,M.Pd (Ketua Baznas),Andi Nurmilasari,S.Pd,M.Pd. (Guru Mts)

*QMH.RIZAL*
1'
2'
3'

RINGKASAN AKUN PEMERINTAH KAB. BONE T.A. 2025

TerPopuler