Program Segenggam Beras,KUA Kecamatan Liliriaja Salurkan 200 Kg
simak'
simak'
simak'
bone'
hariguru'
bupati
bupati bone
masmindo

Program Segenggam Beras,KUA Kecamatan Liliriaja Salurkan 200 Kg

Rabu, 30 Maret 2022,


SOPPENG.WARTASULSEL.ID-Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Liliriaja menyalurkan 200 kg beras kepada 20 orang yang berhak menerimanya (Mustahiq),Selasa,(29/3/2022).


Program KUA Liliriaja ini adalah program yang ia cetus pada bulan Januari 2022, saat rapat program kerja bersama seluruh kelompok Majelis Taklim se-Kecamatan Liliriaja di Aula KUA Kecamatan Liliriaja.

Program segenggam beras ini muncul melihat perkembangangan Covid yang belum berhenti,maka KUA berinisiatif dengan gerakan ini sebagai gerakan menolak bala' di bingkai dengan bahasa gerakan sedekah segenggam beras  untuk di salurkan kepada yang berhak (mustahiq) yang ada disekitar kita.

Meskipun namanya segenggam beras akan tetapi tidak menutup kemungkinan masyarakat memberikan infaq lebih dari segenggam beras.Nantinya setelah terkumpul cukup banyak, beras tersebut  dimasukan kedalam kantong plastik untuk di salurkan kepada Mustahiq.Terang Akhlidin Kepala KUA Kecamatan Liliriaja.

Melalui sedekah segenggam beras ini,diharapkan dapat diterima dengan baik serta dapat membantu meringankan beban yang ada.Pemberian sedekah segenggam beras ini tanpa adanya maksud merendahkan atau hal lainnya. Pemberian infaq ini merupakan suatu bentuk kepedulian terhadap sesama.

Penyaluran sedekah segenggam beras di desa Pattojo dan desa Rompegading, dihadir Sekertaris Kecamatan (Sekcam) Liliriaja  Andi Mukhsin Rahmat,Kepala KUA Kecamatan Liliriaja Akhlidin serta para penyuluh agama Islam Kecamatan Liliriaja.

*QMH.RIZAL*
1'
2'
3'

RINGKASAN AKUN PEMERINTAH KAB. BONE T.A. 2025

TerPopuler