MAKASSAR.WARTASULSEL.ID-Dandenpom XIV/4 Makassar melaksanakan anjangsana dan pemberian tali asih di barak L2 No 1 Asrama Mattoagin Makassar Kediaman Ibu Darma salah satu PNS Mapomdam.XIV/Hsn Selasa, (14/6/2022).
Mayor CPM Bram Vidya Krishnayana mengatakan,Dengan ulang tahun HUT Ke-76 Corps Polisi Militer Angkatan Darat,kita melakukan anjangsana dan pemberian tali asih kita ada tiga lokasi yang pertama itu di asrama Kalimantan lalu ini asrama mattoangin
Tadi juga sudah kita dilakukan bakti sosial di setiap Kelurahan dan ini ada 76 paket kita salurkan untuk masyarakat
Dalam rangka HUT Ke-76 Corps Polisi Militer Angkatan Darat juga tentunya peran masyarakat untuk kita follow up dari aturan jadi biar tepat sasaran ucap.Mayor CPM Bram Vidya Krishnayana
Di hari HUT polisi militer ke 76 ini harapan kita bisa lebih dekat dari masyarakat kita sebagai wujud untuk memberikan tali asih kita juga wujud sosialisasi ke masyarakat bahwa polisi militer itu semakin profesional modern efektif dan tentunya dekat dengan masyarakat
bahwa kegiatan dilakukan bertujuan untuk menjalin silaturahmi terhadap Purnawirawan dan Warakawuri sebagai bagian kepedulian oleh Satuan Dandenpom XIV/4 makassar
” Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kami kepada purnawirawan dan warakawuri Keluarga Besar Corp Militer,” ungkapnya.
Dalam kegiatan Anjangsana dan pemberian tali asih tersebut Dandenpom XIV/4 makassar Mayor CPM Bram Vidya Krishnayana menyerahkan bantuan berupa sembako kepada Ibu Darma.tutupnya
*QMH.GALANG*
