STIM-LPI Makassar Wisuda 192 Orang
jmsi'
luwu'

STIM-LPI Makassar Wisuda 192 Orang

Senin, 20 Juni 2022,


MAKASSAR.WARTASULSEL.ID-Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen (STIM) Lembaga Pendidikan Indonesia (LPI), Makassar, kembali melepaskan wisudawan wisudawati sebanyak 192 orang, 6 orang diantaranya S2.

Wisuda ke dua selama kepengurusan baru STIM-LPI ini digelar di Hotel Dalton, Jalan Perintis Kemerdekaan Km.17 Makassar, Senin (20/6/2022).

Wisuda dihadiri Kepala LDDikti Sultanbatara, Drs. Andi Lukman, MSi, Kepala Dinas pendidikan Kota Makassar bapak H.Muhyiddin.

Ketua STIM-LPI, Prof. Dr Abd Rahman, SH, MH, dalam sambutannya mengatakan, alumni harus memahami dan menghayati ikrar alumni. Para alumni juga wajib mengembangkan potensi dan keahlian yang dimiliki dan melakukan upaya pencerdasan bangsa. “Serta lakukanlah upaya pencerahan apapun dan bagaimanapun tantangannya,” ujar Prof Rahman.

Acara wisuda dihadiri para orang tua/wali wisudawan dan wisudawati STIM LPI Makassar. Mereka terlihat sangat senang dan bangga hadir dalam prosesi wisuda itu.

Kepala dinas pendidikan kota Makassar  melalui media ini mengatakan bahwa dengan di gelar nya wisuda secara langsung ini, membuktikan bahwa saat ini situasi pendemic ini berangsur-angsur mulai membaik dan kedepannya bisa lebih baik Agar pembelajaran tatap muka baik di sekolah tingkat SD,SMP,SMA serta perguruan tinggi dapat di lakukan secara bertahap dan normal seperti sedia kala. Harap kadis pendidikan Kota Makassar ini.

*QMH.GALANG*
1'
2'
3'

RINGKASAN AKUN PEMERINTAH KAB. BONE T.A. 2025

TerPopuler