BONE-WARTASULSEL. Id. Reses Anggota DPRD Kabupaten Bone masa sidang III tahun 2023 mulai digelar sesuai jadwal selama 6 hari dari tanggal 6 sampai 11 Desember 2023,.
Legislator Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Bone, sekaligus Sekertaris Komisi IV DPRD Kabupaten Bone, Rangga Risa Swara, legislator Partai Persatuan Pembangunan Daerah Pemilihan 1 ( Dapil 1 ) menggelar temu konstituennya di Desa Panyili Kecamatan Palakka Kamis malam, 7 Desember 2023, peserta Reses atau Temu Konstituen yang hadir diantaranya Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan masyarakat Desa Panyili Kecamatan Palakka.
Dalam sambutannya Rangga Risa Swara menyampaikan bahwa, "kami anggota DPRD Kabupaten Bone dari Dapil 1 melaksanakan Reses bukan hanya kumpul-kumpul semata tetapi Reses ini adalah ruang untuk berkomunikasi dan bersilaturahmi menyerap apa yang menjadi kebutuhan masyarakat" tutur Rangga.
Lebih lanjut anggota DPRD yang berasal dari Partai Persatuan Pembangunan ini mengatakan, "masyarakat jangan segan-segan untuk menyampaikan apa yang menjadi kebutuhannya nanti kami dari anggota DPRD yang akan menjembatani kepihak Eksekutif apa yang menjadi kebutuhan masyarakat tadi," himbaunya.
Rangga Risa Swara merupakan anggota Fraksi KPNR DPRD Kabupaten Bone dimana pada hari kedua menyerap aspirasi di Desa Panyili Kecamatan Palakka, ada beberapa usulan yang disampaikan masyarakat, "Insya Allah akan kami perjuangkan" janji Rangga Risa Swara Legislator PPP Kabupaten Bone. *QMH*AHAS*